Buah persik merupakan buah yang sehat dan bergizi, tetapi tidak semua orang mengetahui bahwa ada banyak manfaat baik untuk kesehatan.
Umumnya satu buah persik mengandung 13,2 persen vitamin C yang dibutuhkan tubuh setiap hari. Selain itu, kandungan nutrisi di dalam buah persik juga bisa membantu menjaga sistem kekebalan tubuh dan menyembuhkan luka. Karena bisa membantu menangkal radikal bebas di dalam tubuh, buah persik juga bisa membantu tubuh untuk terhindar dari kanker.
Baik untuk kesehatan mata
Kandungan antioksidan seperti beta-karoten yang ada di dalam buahย persik, saat masuk ke dalam tubuh akan dirubah menjadi vitamin A. Sehingga dengan adanya kandungan ini, maka bisa membantu tubuh untuk menyehatkan sistem kekebalan tubuh dan baik untuk kesehatan mata.
Baik untuk sistem pencernaan
Buah persik dengan ukuran sedang mengandung 6-9 persen serat yang dibutuhkan tubuh setiap harinya. Buah dengan kandungan serat tinggi akan membantu tubuh untuk bisa mencegah beberapa penyakit seperti kanker kolorektal, penyakit jantung, diabetes dan membantu mencegah sembelit.
Pertahankan berat badan yang sehat
Buah persik tidak mengandung natrium, kolesterol dan lemak jenuh. Dengan kandungan serat yang tinggi, buah ini bisa membantu tubuh merasa kenyang dalam waktu lebih lama sehingga cocok digunakan saat melakukan program diet.
Suplemen Vitamin E
Tidak hanya kacang-kacangan, ternyata buah persik juga kaya akan sumber vitamin E yang baik untuk tubuh kita. Antioksidan ini sangat penting untuk pembentukan dan pertumbuhan sel tubuh kita.
Kandungan vitamin E ini bisa membantu tubuh tetap sehat dan membantu memperlebar pembuluh darah, sehingga dapat membatasi pembentukan bekuan darah.
Menjaga kesehatan tulang
Kandungan kalium di dalam buah persik bisa membantu tubuh untuk menurunkan tekanan darah, mencegah osteoporosis dan batu ginjal.
Tubuh kita membutuhkan sekitar 4.700 miligram potasium per hari, dan mengkonsumsi satu buah persik kecil memiliki kandungan sebanyak 247 miligram potasium dan satu buah persik berukuran sedang mengandung potasium sebanyak 285 miligram.