Begini Cara Membuat Kue Brownies, Mau Tahu?

Apabila kamu ingin membuat kue brownies tetapi tidak mempunyai oven, jangan khawatir! Berikut ini cara mudah membuat kue brownies meskipun tidak ada oven, simak tipsnya!

Sebelumnya kamu harus menyiapkan beberapa bahan terlebih dulu seperti 4 butir telur, 15 gram gula pasir, 80 gram tepung terigu protein sedang, dan juga 1 sdt baking powder. Jangan lupa sediakan juga 1 sdt vanili, 2 sdt cake emulsifier, 35 gram bubuk cokelat, 120 gr mentega, 50 ml susu kenntal manis dan juga dark cooking chocolate.

Pertama, campurkan dark cooking tadi beserta mentega kemudian lelehkan tetapi jangan sampai mendidih. Jika sudah, diamkan sampai dingin di suhu ruang. Kocok telur dan campurkan gula pasir beserta sp sampai mengental dan juga mengembang  .

Masukkan tepung terigu, baking powder, vanili, dan juga cokelat bubuk ke dalamnya. Kocok adonan tadi menggunakan mixer dengan kecepatan yang rendah sampai benar-benar merata.

Jika sudah, campurkan adonan mentega di awal tadi ke dalamnya lalu aduk. Tambahkan 2 sdm susu kental manis lalu tuang dalam loyang lalu kukus kurang lebih selama 40 menit.

Tetapi pastikan kamu sudah mengolesi loyang tersebut menggunakan mentega dan juga lapisi dengan baking paper. Dengan begitu nantinya kue brownies yang kamu buat tersebut tidak lengket dalam loyang. Bagaimana cara membuat brownies coklat tersebut sangat mudah bukan?